Kamis, 29 April 2010

Hal-hal yang Dilarang Ketika Buang Air

Hal-hal yang Dilarang Ketika Buang Air

1.    Buang air di tempat terbuka.
 Dari Aisyah ra ia berkata : Bahwasanya Rasulullah SAW bersabda : "Siapa saja yang datang ke tempat buang air hendaknya ia berlindung (di tempat tertutup)." (HR. Abu Daud).


2.    Buang air di air yang tenang.
3.    Buang air di lubang-lubang karena kemungkinan ada binatang yang terganggu di dalam lubang itu.
4.    Buang air di tempat yang dapat mengganggu orang lain.

Dari Abu Hurairah ia berkata : Rasulullah SAW bersabda : "Jauhilah dua macam perbuatan yang dilaknat." Para sahabat bertanya : "Apa saja ya Rasul?". Rasul bersabda : "yaitu orang yang suka buang air di jalan orang banyak atau di tempat untuk berteduh". (HR. Ahmad, Muslim dan Abu daud).

5.    Buang air di bawah pohon yang sedang berbuah.
6.    Bercakap-cakap kecuali sanat terpaksa.

Dari Jabir ra berkata : Rasulullah SAW bersabda : "Apabila dua orang buang air besar hendaklah masing-masing bersembunyi dari yang lainnya dan jangan berbicara, karena Allah SWT mengutuk perbuatan yang demikian itu."

7.    Menghadap kiblat atau membelakinya.
8.    Membawa ayat-ayat Al-Qur'an.

Tidak ada komentar:

Artikel Terbaru

Republika Online